Blog ini is..

Tidak ada kata terlambat untuk belajar...
Salah satunya adalah belajar bagaimana kita mau tidak mau mengikuti ataupun beradaptasi dengan teknologi dan informasi yang berkembang di dunia ini ....

Saya lahir dan besar di Bandung dan sekarang saya seorang Karyawan PT Pos Indonesia (Persero) yang pernh bekerja dari mulai tingkat bawah - pernah jadi "Pak Pos" (Pengantar Pos) yang ditunggu - tunggu masyarakat.. bukan geer tapi memang begitu adanya.. hehehe... - dan sekarang setelah 21 tahun dan sudah 7 kantor di 5 kota tempat saya bekerja, Sekarang tempat kerja saya di Area Penjualan VI Semarang.
  
Saya mulai belajar komputer (DOS, Lotus dan teman2 nya dengan disket yg gede.. :) ) ketika berumur 26 tahun,waktu itu tahun 1995, kemudian belajar memperdalam komputer (MSOffice) dan internet (html, notepad,dan bikin web) ketika berumur 30 tahun (Ketika sudah menikah dan punya anak satu), malah belajar photoshop ketika berumur 42 tahun... walaupun nggak terpakai.. karena nggak pernah dipakai jadi lupa.. hehehe.. tapi syukurlah sekarang kalau anak2 saya nanya, saya masih bisa njawab..(anak saya sudah 3 orang).

Salah satu yang saya rasakan dalam karier adalah saya banyak tertolong/terangkat karena "keahlian komputer" saya.. bukan mau nyombong tapi memang saya mendapat nilai plus oleh hal itu... hmmmm.. pengorbanan dahulu belajar komputer terbayar lunas malah dapat "bunganya" sekalian..

Blog ini is...

Blog ini saya buat ketika "kesibukan kerja" waktu itu sangat kurang sedangkan fasilitas komputer dan jaringan On Line sangat mendukung.. dan ini saya buat Bulan Februari 2012 kemarin..

Isi Blog ini nggak direncanakan untuk satu topik saja tapi yang pasti akan saya buat sebuah tempat latihan menulis bagi saya dan "sharing" ilmu yang saya miliki... semoga saja sesuai harapan saya dan bermanfaat bagi yang membacanya...

Salam sukses

Tidak ada komentar:

Posting Komentar